Minggu, 11 Maret 2012

Kelebihan, Kekurangan, dan Cara Mengakses 'Search Engine'

Dalam kehidupan kita yang saat ini sudah dikelilingi oleh teknologi canggih, internet merupakan kata yang sudah tidak asing lagi bagi banyak orang. Search engine, adalah mesin pencari di internet. Contohnya Google, Yahoo, Bing, Wisenut, MSN, dan lain-lain.

Ingin tau kekurangan, kelebihan, serta cara mengaksesnya? Let's check it out!

1.Google


Kelebihannya:

1.Kecepatan dan kemudahan dalam mencari.

2.Lebih canggih dengan fitur yang dimilikinya.

3.Tampilan yang sederhana.

4.Google merupakan satu-satunya mesin pencari yang memilki cach. Dengan adanya cache ini, si pencari dapat menghemat waktu pencarian, karena hasil pencarian yang akan ditampilkan.

5.Dapat mencari segala informasi seperti gambar, berita artikel, hiburan dll.

Kekurangannya:

1.Mudah dimanfaatkan Hacker/Cracker untuk menjebol situs/web.

2.Fasilitas filter virus belum optimal.

3.Banyak iklan-iklan buruk yang tayang pada beberapa halaman.

Cara mengaksesnya:

1.Buka browser

2.Ketik www.google.com / www.google.co.id

3.Ketiklah kata kunci pada searching box

4.Jika ingin mencari gambar, klik lah tulisan ‘image’ atau gambar. Tunggu sebentar ketika sedang loading lalu ketikkan kata kunci pada searching box.

5.Jika ingin membuat gmail, klik tulisan gmail lalu ikuti langkah-langkah yang telah disediakan di sana.

2. Yahoo


Kelebihan:

1.Adanya fitur e-mail yang banyak disukai oleh orang-orang.

2.Kecepatan dan kemudahan dalam mencari.

3.Fiturnya yang komplit.

4.Yahoo juga menyediakan salah satu fungsi yaitu katalog web. Link ke menu bantuan (help) juga dapat dikenali dengan baik di halaman login dengan keterangan yang cukup jelas.

Kekurangan:

1.loadingnya membutuhkan waktu yang lama

2.tampilan terlalu maximalis

3.Software pendukungnya masih kurang

Cara mengaksesnya:

1.Buka browser.

2.Ketik www.yahoo.com / www.yahoo.co.id pada address bar.

3.Jika anda ingin mencari sesuatu, masukan kata kunci pada searching box

4.Jika anda ingin membuat email, di sebelah kiri terdapat deretan yang berisi fasilitas (email, yahoo messenger, dll)

3. Web Crawler



Kelebihannya:

1. Hyperlink yang ditemui akan langsung dimasukkan ke dalam daftar 'visit.

2. Dapat melakukan proses kunjungan secara rekursip. Dari setiap hyperlink, Web crawler akan menjelajahinya dan melakukan proses berulang, dengan ketentuan yang disesuaikan dengan keperluan aplikasi.

Kekurangannya:

1. Dapat terjadi spider trap (proses berulang tanpa akhir karena Web crawler terperangkap untuk terus melakukan pencarian dalam jumlah tak terbatas.)

2. Selain pengambilan konten untuk kepentingan tertentu. Web Crawler juga dapat mengakibatkan kerugian lain bagi pemilik website. Antara lain penggunaan resource yang meningkat, seperti pemakaian bandwidth dan CPU server, apalagi jika dua atau lebih web crawler mengakses website yang sama.

Cara mengaksesnya:

1. Buka browser anda

2. Ketik www.webcrawler.com

3. Ketikkan kata kunci pada searching box

4. Jika ingin mencari gambar, klik tulisan 'image'.

5. Setelah itu ketiklah kata kunci gambar pada searching box.

4. Look Smart


Kelebihan:

1. halaman dioptimalkan sesuai dengan frasa kunci yang ditargetkan untuk mendapatkan hasil maksimal.

2. Looksmart menghasilkan peringkat berdasarkan judul user-diajukan dan deskripsi. Situs juga diperkenankan untuk memilih hingga 10 Informasi yang dikirim Looksmart harus dipilih dengan perawatan yang sama, dan jumlah yang sama penelitian yang diperlukan untuk benar mengoptimalkan halaman untuk search engine lain "kata relevansi kunci".

Kekurangan:

1. Looksmart bukan direktori yang benar PPC baik, membayar 'tawaran' tertinggi tidak akan menjamin Anda penempatan tertinggi pada daftar hasil.

2. Tampilannya terlalu ramai, jadi sulit mencari searching box

3. Letak searching box terlalu kecil dan sulit untuk ditemukan

Cara mengakses:

1. Buka browser

2. Ketik www.looksmart.com pada address bar.

3. Ketikkan key word pada searching box untuk mencari daftar sponsor.

5. MSN


Kelebihan:

1. Mampu mencari video, musik, gambar, dan beragam format file spesial

2. Tersedia dalam semua bahasa di dunia

Kekurangannya:

1. Dibutuhkan waktu yang lama sampai hasil ditampilkan di halaman MSN.

2. Pengguna juga sulit membedakan antara iklan dan bukan iklan pada halaman pencariannya.

3. Penampilan iklan hanya dibedakan dari hasil asli melalui sebuah titik di depannya.

Cara mengakses:

1. Buka browser

2. Ketik www.msn.com pada address bar.

3. Mulailah browsing dengan mengetik kata kunci pada searching box.

6. WiseNut


Kelebihan:

1. Situs yang ditampung oleh database ini sekitar 579 juta buah.

2. Terdapat 21 bahasa dunia yang berbeda tetapi bahasa Indonesia belum ada.

3. Bebas dari banner iklan dan aneka image yang memberatkan.

4. Menyediakan form isian untuk mencari database yang diinginkan.

5. Adanya pemfilteran terhadap situs-situs pornografi.

Kekurangan:

1. Tidak ada bahasa Indonesia.

Cara Mengakses:

1. Buka browser

2. Ketik www.wisenut.com pada address bar.

3. Mulailah browsing dengan mengetik kata kunci pada searching box.

7. Live Search



Kelebihan:

1. Tentu saja pengalaman baru menjelalah PC dengan rasa tridi ( 3D ) yang canggih berkat AERO

2. Perbaikan dan penambahan fitur yang lebih canggih seperti Clear, Confident and Connected

3. Kualitas tampilan yang prima

4. Lebih sedikit system – crash dibanding pada Windows XP

5. Built – in Support Option yang memberikan keleluasaaan lebih kepada pengguna

6. Mode pencarian file yang lebih mudah/live search

7. Security lebih baik

8. Tampilannya sederhana

9. Mampu mencari informasi yang lebih spesifik dari pada google baik berupa baik berupa web site, berita, gambar, musik, atau yang lainnya.

Kekurangan:

1. Fitur – fitur canggihnya bekerja optimal hanya pada lingkungan windows

2. Belum dibarengi dengan diluncurkannya software yang secara eksklusif mendukung dan bersinergi dengan fitur – fitur Vista

Cara mengakses:

1. Buka browser

2. Ketik live.com atau msn.com pada address bar.

3. Lalu, mulailah browsing dengan mengetik kata kunci pada searching box.


Well, guys~ itu saja yang bisa saya sampaikan. Kurang-lebihnya mohon dimaafkan, ya ^^v

Semoga ini berguna~!

matta ne, minna-san!

Sign,

Iin White Snow Drop.

Find me at ...

FaceBook: Iin-san Hanawa

Twitter: @Iin_Hanawa

YouTube: YumeYouichi

Jumat, 20 Januari 2012

Vocaloid

Yak~ kita bertemu lagi semuanyaaaaaaaaaaa!

Yosh! Sekarang saya bawakan artikel tentang Vocaloid yaaaa~

Vocaloid, adalah singkatan dari Vocal dan Anroid. Vocaloid adalah sebuah software yang digunakan untuk menyanyi.

Sebelumnya, software tersebut akan diberikan suara oleh pengisi suara/seiyuu. Lalu, kita bisa mengetikkan liriknya pada kolom-kolom yang tersedia di tampilan software tersebut.

Tapi, tolong perhatikan jenis Vocaloid itu yaaa~ misalkan, Vocaloid Jepang menyanyikan lagu Barat, maka lagu tersebut akan terdengar aneh. Vocaloid bernada rendah diberikan nada tinggi, maka suaranya akan terkesan fals.

Hayuk~ kita mulai bahas Vocaloid produksi Jepang yaaa~

~Vocaloid 1~





Nah, pasti kalian tidak asing dengan tokoh ini, 'kan? Dialah Shion Kaito!

Shion Kaito

Tokoh yang diperankan oleh Touya Hibiki di posting sebelumnya.

Ia adalah Vocaloid dengan nomor 00-01. Suaranya yang rendah dan dalam menjadikannya daya tarik tersendiri. Rambut birunya juga merupakan daya tariknya.

Ia adalah penyuka es krim! Bisa dilihat dari warna bajunya yang serba biru (jika diartikan, terkesan 'dingin' seperti es).

Ia adalah Vocaloid berbahasa Jepang (jadi, kalau disuruh nyanyiin bahasa Inggris, pasti aneh XD), makanya jangan pernah coba-coba untuk memasukkan lirik bahasa Inggris pada softwarenya, kecuali anda nekat :p

Berikutnya:




Gadis berambut coklat dengan baju serba merah. Tubuh yang 'wah' dan peminum sake.

Sakine Meiko

Meiko adalah seorang gadis berbaju merah yang dikatakan menyukai sake atau minuman-minuman keras lainnya. Nama 'Sakine' yang berarti blooming sound. Meiko merupakan satu dari sekian banyak Vocaloid produksi Crypton.

Maaf artikel tentang Meiko sedikit~ ehe >.< Lanjut ke Vocaloid 2!










Pasti kenal dengan gadis berambut biru laut dengan senyuman yang manis ini!

Kalo gak tahu, kalian keterlaluan deeh~ =A=

Dialah Hatsune Miku yang dijadikan proyek utama dalam Vocaloid 2, dengan kode nomer 01.

Nama "Hatsune" yang berarti: Yang pertama (Hatsu) dan Suara (Ne). Walaupun dia bukan produksi yang pertama, namun di Vocaloid 2, dialah yang pertama.

Vocaloid 2 sudah mengadakan konser berkali-kali di Jepang, sekali di LA, sekali di California, dan sekali di Singapura. Tentu saja, dengan bintang utama Hatsune Miku.

Ketika dirilis, Miku muncul sebagai anak remaja yang berumur 16 tahun.

Dearest Saya (alm.) pernah menjadi character ini di posting saya sebelumnya.

Software ini dikeluarkan pada tanggal 31 Agustus 2007. Pengisi suara Miku (seiyuu) adalah Saki Fujita.

Dengan suara tinggi yang sangat nyaring, Hatsune Miku dapat membawa namanya dan Vocaloid menuju dunia internasional!

Karena penampilannya yang terkesan 'biru kehijauan' akhirnya, ia identik dengan Daun Bawang yang bercabang dua berwarna hijau pada ujungnya, dan putih pada batangnya.

Sekian tentang Hatsune Miku~











Ini dia! Dua orang kuning pirang dengan mata aqua marine yang notabene adalah saudara kembar!

KAGAMINE TWINS, RIN AND LEN

Kedua saudara kembar ini adalah software produksi Yamaha ke dua di Vocaloid 2 dengan kode nomer 02.

Yang perempuan bernama Rin dan yang laki-laki bernama Len. Mereka adalah pasangan kembar yang sangat imut.

Yang cewek terlihat sangat tomboy, sedangkan yang cowok malah terlihat imut (shota!).

Inilah Vocaloid favoritku! Lebih tepatnya, Lenny~

Mereka berdua dirilis tanggal 27 Desember tahun 2007! Ketika dirilis, Len dan Rin berumur 14 tahun sama kayak akuuuu!

Nama Kagamine mereka yang berarti Cermin (Kagami) dan Suara (Ne) berarti Dua suara yang sama seperti bayangan yang terpantul pada cermin.
Sedangkan Rin diambil dari kata Right (kanan) dan Len diambil dari kata left (kiri).

Kagamine Twins memiliki satu seiyuu. Jadi, seiyuu tersebut harus mampu memecah suaranya menjadi 2, laki-laki dan perempuan. Dengan pencarian yang sulit, akhirnya pihak Yamaha dan Crypton menemukan satu orang yang bisa memisahkan 2 suara. Orang tersebut bernama Shimoda Asami.

Vocaloid ini disimpan satu paket dengan harga yang sama dengan software Hatsune Miku (walaupun di software ini terdapat 2 Vocaloid).

Rin memiliki tinggi 152 cm dan massa 43 kilogram, sedangkan Len memiliki tinggi 156 cm dan massa 47 kilogram.

Dua orang kembar yang identik dengan warna kuning ini, dilambangkan dengan jeruk dan pisang. Rin sebagai jeruk dan Len sebagai pisang.

Karakter ini pernah diperankan oleh Kousaka Yun di posting saya sebelumnya :D

Rin memiliki ciri khas pita raksasa di kepalanya, sedangkan Len memiliki ciri khas pony tailnya.

Sekian tentang Kagamine Twins~






Vocaloid dengan penampilan dewasa, berambut merah jambu, dan berparas cantik ini bernama Megurine Luka.

Megurine Luka adalah software produksi ketiga sekaligus terakhir di Vocaloid 2. Dengan kode nomor 03.

Suaranya yang lembut dan penampilannya dewasa, membuat dirinya berbeda dengan Vocaloid 2 yang lain.

Dengan seiyuunya yang bernama YĆ« Asakawa, suaranya jadi terkesan 'dingin' dan 'misterius'.

Nama Megurine, bisa diartikan dengan: Meguri (Lingkaran atau sirkulasi) dan Ne (Suara).

Luka dirilis pada tanggal 30 Januari 2009. Yang membuat Luka berbeda dengan yang lain (selain penampilannya yang dewasa) adalah kemampuannya. Ia bisa menyanyikan lagu bahasa Inggris dengan baik, alias dia bilingual (Dua bahasa: Jepang dan Inggris).

Ilustrasi Luka di design oleh ilustrator Jepang, yang bernama Kei.

Ketika dirilis, Luka telah berumur 20 tahun, karena itulah dia menjadi yang paling dewasa di antara semua Vocaloid 2.

Karena warnanya yang identik dengan warna merah muda seperti daging mentah, maka Luka memiliki 'senjata' ikan tuna!

~

Yak! Sekian tentang Vocaloid 2!

Sebenarnya masih ada Vocaloid 3, tetapi kalau dibahas sekarang rasanya terlalu panjang deh posting ini. Lain kali aja ya~

Next posting! => Daftar BEBERAPA lagu Vocaloid 2 yang telah dikonserkan oleh kerjasama antara pihak Yamaha, Crypton, dan Sega!

See yaaaa~!

Sign,

Iin White Snow Drop.

Add=> Iin-san Hanawa

Follow=> Iin_Hanawa

Then--

--please join my blog! Sankyuuu ^.^b

[04:57 p.m]

Disclaimer: Gambarnya bukan punya saya ^^

Senin, 16 Januari 2012

Cosplay!

Well~ lama sudah saya tak datang ke siniii~ xDDDD

Saya akan menjelaskan tentang apa-itu-cosplay menurut pandangan saya sendiri~

COSPLAY

Adalah istilah yang sudah tidak asing lagi di telinga para Otaku dan Nijikon. Dimana, para otaku akan menggunakan kostum-kostum menyerupai karakter anime/manga/game yang merupakan karakter favoritnya.

Costume Player (cosplay) sering dipandang negatif oleh orang-orang awam--yang tentunya bukan otaku. Mereka menganggap kegiatan itu hanya menghabiskan uang saja, padahal itu adalah kegiatan yang menyenangkan!

Kita bisa dikenal dengan banyak orang, memiliki banyak teman, dan tentu saja asyik!

Tidak jarang, ada kostum original yang membuat kita mengolah imajinasi untuk membuat kostum itu!

Kadang menyenangkan bisa bergaya ala karakter yang kau suka dan yang kau kagumi.

TAPI! Jangan menjadi cosplayer yang bertujuan hanya untuk mendapatkan uang! >o< Tapi, bukan berarti berkostum layaknya karakter Disney tidak boleh. Ingat? Makna 'Cosplay'adalah 'Costume Player'.

Sooooooooooooooooooo~ Mari kita bercosplay! Tidak usah takut kalau tidak cocok, asalkan ada niat, kalian pasti bakal cocok kok sama karakter yang kalian peranin xD

Nih, beberapa contoh cosplayer yang udah keren beserta sedikit profilenyaaa~!




Dearest Saya.

Di atas, bisa dilihat kan, gambar cosplayer cantik dengan senyumnya yang manis? Dialah Saya-san. Cosplayer cantik yang sudah go international hingga ke Singapura! Wow!

Di atas adalah fotonya yang menjadi Hatsune Miku (Karakter Vocaloid) dan ... sangat sempurna, kan? :D

Sayangnya, kini ia sudah tiada T^T

Ia meninggal pada kecelakaan mobil tanggal 15 Maret 2011 di pagi hari. Tragis, bukan? Dan itu adalah perjalanannya untuk sesi pemotretan di pagi hari(mungkin subuh).

Banyak yang menangisi kepergiannya. Dia baik hati dan murah senyum, itu yang membuat semua orang dan penggemarnya dengan berat hati harus melepaskan Saya ke pelukan Tuhan. Let's we pray for her ^^

Ingin tau lebih banyak? Like fan page-nya :')

~

Dari yang cantik, mari kita beralih ke yang imut!

(Nakano Azusa)

(Kagamine Rin)

(Hatsune Miku - Love Hunter)

(Kagamine Len)

(Hatsune Miku)

Kousaka Yun

Gadis imut dan cantik kelahiran 1 Februari 1989 ini identik dengan wajahnya yang bulat dan manis. Lihat saja dari karakter yang diperankannya! Jadi cewek, imuuuut banget! Jadi cowok, shotaaaaaa banget! Liat aja deh senyumnya yang manis itu!

Dia adalah cosplayer favoritkuuu! Tampangnya yang shota buat aku tergila-gilaaa!

Sayangnya dia cewek yaaaak~ dan, aku sendiri gak nyangka kalo taun ini dia bakal berumur 23 tahun! Padahal wajahnya kayak anak SMA!

Temen-temenku juga pada heran, kenapa bisa ada cewek yang kalo jadi cowok bisa imut bangeeeeet xD

Pokoknya dia sesuatu banget daaah xD

~

Yosh! Dari yang imut, beralih ke yang keren!






Touya Hibiki

Tunggu! Jangan berteriak, jangan berfangirling, dan jangan mengira dia COWOK!

Dia adalah cewek tampan berkostum Shion Kaito (Karakter Vocaloid juga)yang sangat diminati oleh kaum hawa.

Siapa yang menyangka, si tampan ini adalah cewek? Well, saya sendiri awalnya juga tidak menyangka~ tetapi melihat dia yang berkostum perempuan, membuat saya percaya--sedikit.

Tapi kenyataan berkata dia perempuan! Bahkan teman-temanku di sekolah juga tidak percaya bahwa dia perempuan!

Touya adalah partner Saya bercosplay. Biasanya, Saya menjadi Miku dan Touya menjadi Kaito. Namun, tidak hanya sekedar Miku-Kaito! Mereka juga berpartner dalam karakter lain!

Perempuan ini terlihat sangat tampan--bahkan saat ia sedang tidak bercosplay!

~~






Yak! Itu adalah foto mereka bertiga ketika pembuatan PV Nichiyou! Coba liat di youtube deh! Ada 2 versi PV-nya!

Well, perjumpaan kita sampai di sini saja yaaa!

Majukan cosplay Indonesia, junjung tinggi kreatifitas, dan KOMEN PLEASEEEEEEEEEE! >O<

Sign,

Iin White Snow Drop.

Disclaimer: Gambar yang saya dapatkan bisa dilihat di fan page Kousaka Yun, Touya Hibiki, dan Saya Cosplayer. Sankyu~
">